Pemerintahan

Bupati Malang Tegaskan, Kepala Desa Tak Main-Main Kelola Anggaran

Diterbitkan

-

Bupati Malang Drs HM Sanusi MM dalam acara sosialisasi pertanggungjawaban pemanfaatan tanah kas desa. (Sur)
Bupati Malang Drs HM Sanusi MM dalam acara sosialisasi pertanggungjawaban pemanfaatan tanah kas desa. (Sur)

Memontum Malang – Bupati Malang Drs HM Sanusi MM menegaskan kepada seluruh Kepala Desa agar tidak main-main dalam mengelola keuangan.

Hal itu disampaikan Sanusi seusai membuka kegiatan sosialisasi pertanggungjawaban pemanfaatan tanah kas desa, di salah satu hotel bilangan kota Malang, Senin (18/11/2019) kemarin.

Sanusi juga menyinggung terkait penangkapan Magiono Kades Ngadireso Kecamatan Poncokusumo dalam operasi tangkap tangan (OTT) oleh Polres Malang beberapa hari lalu.

Dia berpandangan, terjerumusnya Kepala Desa dalam suatu tindak pidana itu akibat kebiasaan lama yang tidak bisa dihilangkan. Bupati juga berpesan agar seluruh Kepala Desa menghilangkan kebiasaan lama yang dapat merugikan semua pihak.

“Setiap apa yang dilakukan terkait dengan anggaran harus tahu dan jelas aturannya.Para Kades jangan mengambil kebijakan yang berdasarkan kebiasaan maupun kegiatan-kegiatan yang dulu, yang belum diatur,” ujarnya.

Advertisement

Juga disampaikan Bupati Malang, setiap rupiah yang dikelola pemerintah desa harus jelas peruntukannya.

“Sekarang ini sudah ada aturannya semua, maka setiap rupiah yang dikeluarkan dari APBDes maupun dari Pemerintah Kabupaten Malang itu harus sesuai dengan aturan yang berlaku,” tegasnya.

Akhirnya, mantan wakil Ketua DPRD Kabupaten Malang ini berharap, agar perkara yang menjerat Kepala Desa Ngadireso tidak terulang kembali. Dan para kepala desa lainnya bisa mengambil pelajaran dari perkara tersebut. (Sur/oso)

 

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas