Kabupaten Malang

Kawal Pelaksanaan Subuh Keliling, Dinkes Standbykan Pemeriksaan Gratis untuk Warga Kabupaten Malang

Diterbitkan

-

Memontum Malang – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Malang terus mendorong masyarakat untuk bisa hidup sehat. Salah satunya, yakni menyediakan tempat pemeriksaan gratis di setiap pelaksanaan program subuh keliling (Suling) yang dilakukan Bupati Malang, HM Sanusi.

Kepala Dinkes Kabupaten Malang, drg Wijanto Wijoyo, mengatakan bahwa pihaknya sengaja menstandbykan petugas medis, untuk menyediakan cek kesehatan gratis bagi seluruh jamaah Salat Subuh dan masyarakat. Tentunya, ini untuk mengetahui kondisi kesehatan dari pada warga.

“Cek kesehatan itu sifatnya deteksi dini terkait penyakit tidak menular (PTM). Seperti gula darah, tekanan darah, kolesterol atau kondisi kesehatan. Jadi, dilakukan pemeriksaan awal,” ujar Wijanto, Minggu (20/08/2023) tadi.

Baca juga :

Selain mengenai pemeriksaan kesehatan, tambahnya, masyarakat juga akan dilayani untuk penanganan awal. Artinya, seperti obat-obatan juga sudah disediakan.

Advertisement

“Obat-obatan juga kita siapkan. Jadi, selain pemeriksaan kesehatan juga kita berikan obat,” paparnya.

Menyinggung tenaga medis di tiap gelaran Suling, Kadinkes mengaku, disesuaikan dengan lokasi pelaksanaan. Sehingga, salah satu yang dilibatkan adalah tenaga kesehatan di setiap Puskesmas yang tersebar di Kabupaten Malang.

“Untuk tenaga medisnya, salah satunya itu melibatkan tenaga di Puskesmas. Karenanya, layanan yang diberikan terus ada di setiap pelaksanaan kegiatan Suling Bupati,” terangya. (sit)

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas