Hukum & Kriminal
1200 Personil Bakal Dilibatkan Polres Malang Dalam Pengamanan PAW dan Judi Pilkades
Memontum Malang – Sebanyak 14 desa di Kabupaten Malang, akan mengikuti tahapan pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Antar Waktu serentak, Kamis (31/03/2022) mendatang.
Untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan selama pelaksanaan Pilkades Antar Waktu (PAW), Polres Malang akan terjunkan ribuan personel, untuk melakukan pengamanan di sejumlah tempat, utamanya desa-desa yang menggelar PAW. “Ada 14 desa di 10 Kecamatan yang akan melaksanakan Pilkades Antar Waktu, pada 31 Maret mendatang,” ujar Kapolres Malang, AKBP Ferli Hidayat, selepas menghadiri Pembukaan Musrenbang Kabupaten Malang, Senin (28/03/2022) tadi.
Dirinya juga menjelaskan, dari 14 desa yang melaksakan PAW, polisi telah memetakan bahwa ada enam desa yang rawan pertikaian paska pengumuman pemilihan. “Kategorinya itu ada rawan, sangat rawan dan aman. Selama ini ada enam desa yang rawan kami sudah petakan itu,” imbuhnya.
Dalam rangka mengamankan pelaksanaan Pilkades Antar Waktu, AKBP Ferli menyebutkan, jika ada sekitar 1200 personil yang diterjunkan dalam mengamankan pesta demokrasi tingkat desa ini.
Baca juga :
- Hadiri Apel Akbar Pengawasan Masa Tenang Pilkada, Plt Bupati Malang Ingatkan Profesionalitas
- Plh Sekda Malang Dikukuhkan sebagai Ketua DP Korpri Kabupaten Malang Antar Waktu
- Tumbuhkan Kesadaran Budaya, Plt Bupati Malang Buka Lomba Lukis Kreasi Budaya Bimantara Indonesia
- Plt Bupati Malang Sosialisikan Rencana RPJPD 2025-2045
- Tingkatkan Dukungan Promosi Kesehatan, Dinkes Kabupaten Malang Gelar Workshop Advokasi Lintas Sektor
“Kita sudah menyiapkan sekitar 1.200 personel pengamanan. Nanti kita tempatkan di 14 desa. Kita juga menyiapkan personel di kecamatan, serta kita siagakan juga di Mapolres dan Kodim,” tambahnya.
Selain aparat kepolisian, pelaksanaan pengamanan Pilkades itu juga melibatkan dari unsur TNI, Satpol PP dan Linmas. “Nanti unsur-unsur pengamanan terdiri dari TNI, Polri, Satpol PP dan Linmas. Itu kita libatkan semua,” jelasnya.
Kemudian, disinggung tentang praktik perjudian yang dapat mencederai pesta demokrasi itu, Kapolres Malang menjelaskan, bahwa pihaknya telah membentuk tim Saber Judi. “Saya berharap di Pilkades kali ini, botoh atau judi, dapat kita minimalisir. Oleh karena itu, Sabtu (26/03/2022) kemarin, kita sudah membentuk Satgas Saber Judi. Intinya, kita tidak menginginkan nilai-nilai demokratis tercemari dengan praktek botoh ini,” tegas AKBP Ferli. (cw1/gie)
- Kabupaten Malang4 minggu
Plt Bupati Malang, Dirjen Ketenaga Listrik, PT PLN dan Anggota DPR RI Penyalaan Pertama Program BPBL
- Kabupaten Malang3 minggu
Panen Garam dan Launching Paduka Ganessa, Plt Bupati Malang Apresiasi Langkah Maju Maksimalkan Potensi
- Kabupaten Malang4 minggu
Hari Sumpah Pemuda, Plt Bupati Didik Serahkan Enam Penghargaan Kategori Pemuda Pelopor
- Hukum & Kriminal3 minggu
Dugaan Penganiayaan Santri, Penasehat Hukum Korban Desak Terlapor Diproses Hukum
- Kabupaten Malang4 minggu
Peduli Kesehatan Pegawai, Dinkes Kabupaten Malang Gelar Skrining Faktor Resiko PTM untuk ASN
- Kabupaten Malang4 minggu
Maksimalkan Layanan Kesehatan untuk Masyarakat, Dinkes Kabupaten Malang Terus Penuhi Kekurangan Tenaga
- Kabupaten Malang4 minggu
Plt Bupati Didik Buka Gelaran Pesona Gondanglegi XI Bertema Kawicaksanaan Karya
- Kabupaten Malang3 minggu
Lihat UPT Pembibitan dan Pengolahan Hasil Ternak, Plt Bupati Malang Beri Masukan Penting untuk Disnak