Pemerintahan
Pemkab Malang Lebarkan Jalan Srigonco
Tingkatkan Akses Wisata
Memontum Malang – Desa Srigonco Kecamatan Bantur Kabupaten Malang, kawasan pesisir selatan yang terkenal akan wisata bahari dan terumbu karang pantai Balekambang. Guna meningkatkan akses jalan menuju pantai tersebut, Pemkab Malang melalui Dinas Pertanahan setempat bakal melalukan pelebaran jalan, mulai dari arah Srigonco hingga tembus Jalan Lintas Selatan (JLS).
Kepala Dinas Pertanahan Kabupaten Malang Subur Hutagalung SH mengatakan,untuk pelebaran jalan nanti,dimulai dari Desa Srigonco hingga tembus pantai Balekambang dengan total keseluruhan 4,5 Ha.Terang mantan Kabag Hukum Pemkab Malang ini, dari jumlah tersebut, harus dibagi 2 yaitu lahan milik masyarakat seluas 2,5 Ha dan lahan kawasan hutan seluas 1,7 Ha.
“Khusus untuk pembebasan lahan milik masyarakat, saat ini masih dalam tahap pemberkasan data. Selanjutnya, untuk lahan kawasan hutan, kami lakukan melalui proses pinjam pake.Kami juga sudah bersurat ke Gubernur Jawa Timur untuk mendapat persetujuan, ” terang Subur Senin (29/7/2019) siang.
Juga dijelaskan Subur, untuk pembebasan lahan milik masyarakat, pihaknya akan beri ganti rugi dan itu harus melalui beberapa tahapan.
“Saat inj masih dalam proses pemberkasan, berlanjut pendaftaran. Dan jika data sudah lengkap, dari BPN akan menerbitkan peta bidang. Setelah itu baru kami lakukan penilaian dengan melalui pihak ke tiga.Terakhir, kami lakukan musyawarah dengan para pemilik tanah, ” urai Subur.
Akhirnya, Subur berharap,dengan adanya pelebaran jalan ini adanya dukungan dari masyarakat. Apalagi, ikon Kabupaten Malang salah satunya adalah pariwisata yang kini semakin meningkat. Dengan pelebaran jalan nanti, tentu akses masyarakat semakin mudah serta turut mendongkrak perekonomian masyarakat sekitar. (sur/oso)
- Kabupaten Malang4 minggu
Plt Bupati Malang, Dirjen Ketenaga Listrik, PT PLN dan Anggota DPR RI Penyalaan Pertama Program BPBL
- Kabupaten Malang4 minggu
Panen Garam dan Launching Paduka Ganessa, Plt Bupati Malang Apresiasi Langkah Maju Maksimalkan Potensi
- Kabupaten Malang4 minggu
Hari Sumpah Pemuda, Plt Bupati Didik Serahkan Enam Penghargaan Kategori Pemuda Pelopor
- Hukum & Kriminal4 minggu
Dugaan Penganiayaan Santri, Penasehat Hukum Korban Desak Terlapor Diproses Hukum
- Kabupaten Malang4 minggu
Peduli Kesehatan Pegawai, Dinkes Kabupaten Malang Gelar Skrining Faktor Resiko PTM untuk ASN
- Kabupaten Malang4 minggu
Plt Bupati Didik Buka Gelaran Pesona Gondanglegi XI Bertema Kawicaksanaan Karya
- Kabupaten Malang4 minggu
Satpol PP Kabupaten Malang dan Bea Cukai Gempur Rokok Ilegal Via Konser Seni Musik Malang Raya
- Kabupaten Malang3 minggu
Lihat UPT Pembibitan dan Pengolahan Hasil Ternak, Plt Bupati Malang Beri Masukan Penting untuk Disnak