Pemerintahan
Sanusi Optimis, RSUD Kanjuruhan Menjadi Predikat RS Pendidikan
Malang, Memontum – Bupati Malang Drs HM Sanusi MM optimis, RSUD Kanjuruhan menjadi predikat Rumah Sakit (RS) pendidikan.
Tetapi, kata Sanusi, untuk mencapai predikat tersebut harus melalui beberapa persyaratan.Salah satunya kerjasama semua stakeholder.
“Pemerintah Kabupaten Malang siap meningkatkan sarana prasarana maupun SDM, sehingga standar sesuai regulasi yang ada dapat terpenuhi. Dengan menjadi rumah sakit pendidikan, saya optimis nantinya kualitas pelayanan RSUD Kanjuruhan akan makin meningkat dan inovatif, serta menjadi pilihan utama masyarakat Kabupaten Malang,” dalam sambutannya dihadapan tim visitasi Kemendes di RSUD Kanjuruhan Kepanjen Rabu (29/1/2020) siang.
Ditambahkannya, upaya tersebut pastinya akan membutuhkan peran aktif dan kerjasama yang baik, mulai dari internal RSUD Kanjuruhan, maupun segenap stakeholder bidang kesehatan.
Lebih jauh,Sanusi juga menyampaikan, Pemerintah Kabupaten Malang selalu berkomitmen untuk mendukung kemajuan di bidang kesehatan.
“Dalam mewujudkan komitmen tersebut, berbagai langkah strategis telah dilaksanakan, bahkan beberapa diantaranya mampu mengukir prestasi positif. Meskipun demikian, upaya pengembangan untuk mendorong capaian kinerja di bidang kesehatan akan terus dipacu,” pungkasnya.
Seperti diketahui,tim visitasi dari Kementerian Kesehatan, Asosiasi Rumah Sakit Pendidikan Indonesia (ARSPI), Asosiasi Institusi Pendidikan Kedokteran Indonesia (AIPKI)kunjungi RSUD Kanjuruhan Kabupaten Malang.
Kedatangan mereka untuk meninjau kesiapan RSUD Kanjuruhan yang tengah berupaya mendapatkan predikat rumah sakit pendidikan. (sur/oso)
- Kabupaten Malang4 minggu
Plt Bupati Malang, Dirjen Ketenaga Listrik, PT PLN dan Anggota DPR RI Penyalaan Pertama Program BPBL
- Kabupaten Malang4 minggu
Panen Garam dan Launching Paduka Ganessa, Plt Bupati Malang Apresiasi Langkah Maju Maksimalkan Potensi
- Kabupaten Malang4 minggu
Hari Sumpah Pemuda, Plt Bupati Didik Serahkan Enam Penghargaan Kategori Pemuda Pelopor
- Hukum & Kriminal4 minggu
Dugaan Penganiayaan Santri, Penasehat Hukum Korban Desak Terlapor Diproses Hukum
- Kabupaten Malang4 minggu
Peduli Kesehatan Pegawai, Dinkes Kabupaten Malang Gelar Skrining Faktor Resiko PTM untuk ASN
- Kabupaten Malang4 minggu
Plt Bupati Didik Buka Gelaran Pesona Gondanglegi XI Bertema Kawicaksanaan Karya
- Kabupaten Malang4 minggu
Satpol PP Kabupaten Malang dan Bea Cukai Gempur Rokok Ilegal Via Konser Seni Musik Malang Raya
- Kabupaten Malang3 minggu
Lihat UPT Pembibitan dan Pengolahan Hasil Ternak, Plt Bupati Malang Beri Masukan Penting untuk Disnak