SEKITAR KITA
Kadinkes Sarankan DPT Dengan Komorbid Tidak Perlu Berikan Hak Suara Pilbup Malang 2020
Kasus Covid-19 masih terus bertambah, rawan untuk kondisi pasien
Memontum Malang – Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Malang, sudah menyiapkan bilik khusus di Tempat Pemungutan Suara (TPS), pada hari pemungutan suara Pilbup Malang 2020 pada 9 Desember 2020 mendatang.
Hal itu, terlihat saat apel simulasi penanganan dan pemungutan suara yang digelar langsung oleh pihak Polres Malang dan KPUD Kabupaten Malang, di halaman luar Stadion Kanjuruhan.
Sesuai rencana, bilik khusus tersebut diperuntukan untuk Daftar Pemilh Tetap (DPT), yang mempunyai penyakit bawaan (Komorbid) ataupun yang mempunyai suhu diatas 37,5 derajat celcius.
Hanya saja, Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kabupaten Malang, Arbani Mukti Wibowo, memiliki pandangan berbeda. Apalagi, saat ini kasus penambahan Covid-19, masih belum bisa terhenti dan malah terus bertambah.
“Saya sarankan, untuk DPT yang mempunyai Komorbid, saya himbau untuk tidak perlu datang. Karena, nantinya itu akan menjadi membahayakan. Jadi, lebih baik isolasi dirumah dan menerapkan protokol kesehatan,” ujar Arbani, Senin (30/11).
Arbani memberikan alasannya, mengapa pemilik hak suara Komorbid disarankan untuk tidak datang. Yakni, karena banyaknya orang dengan Komorbid, yang mudah sekali sakit saat beraktifitas di luar rumah. Sehingga, itulah salah satu alasannya himbauan tersebut.
“Bahayanya itu, bukan hanya saat di DPT, tetapi juga untuk dirinya sendiri atau Komorbid. Keluar rumah saja, mereka itu sudah bahaya, karena rentan terhadap penyakit,” ungkapnya.
Untuk jumlah orang dengan Komorbid, jelas Arbani, ada sekitar 20 hingga 30 ribu orang. Mereka, tersebar di 33 kecamatan di Kabupaten Malang. “Itu semuanya, kalau mereka masuk di DPT,” ujarnya. (riz/sit)
- Hukum & Kriminal4 minggu
Jalan Damai Dugaan Penganiayaan Terhadap Santri Tak Ada Solusi, Keluarga Korban Bersiap Lanjutkan Perkara
- Kabupaten Malang4 minggu
Plt Bupati Malang, Dirjen Ketenaga Listrik, PT PLN dan Anggota DPR RI Penyalaan Pertama Program BPBL
- Kabupaten Malang4 minggu
Diskominfo Kabupaten Malang Raih Penghargaan Kategori Video Kreatif di Ajang JPRA 2024
- Kabupaten Malang4 minggu
Dukung Ketahanan Pangan, Plt Bupati Malang Lakukan Gerakan Tanam Padi di Pakisaji
- Kabupaten Malang3 minggu
Panen Garam dan Launching Paduka Ganessa, Plt Bupati Malang Apresiasi Langkah Maju Maksimalkan Potensi
- Kabupaten Malang4 minggu
Hari Sumpah Pemuda, Plt Bupati Didik Serahkan Enam Penghargaan Kategori Pemuda Pelopor
- Hukum & Kriminal3 minggu
Dugaan Penganiayaan Santri, Penasehat Hukum Korban Desak Terlapor Diproses Hukum
- Kabupaten Malang3 minggu
Peduli Kesehatan Pegawai, Dinkes Kabupaten Malang Gelar Skrining Faktor Resiko PTM untuk ASN