Hukum & Kriminal
Kapolres Malang Serahkan Paket Sembako ke Pegawai Harian Lepas
Memontum Malang – Kepala Polres Malang, AKBP Bagoes Wibisono, menyalurkan Bantuan Sosial (Bansos) berupa paket Sembako kepada Pegawai Harian Lepas (PHL) Polres Malang di Lapangan Satya Haprabu, Jumat (23/07).
Bagoes mengatakan, paket Sembako dari pemerintah tersebut diberikan kepada PHL yang terkena dampak Covid-19 di kala penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4.
Baca Juga:
“Penyaluran (Sembako) ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah kepada warga yang terdampak Covid-19 di saat penerapan PPKM Level 4,” kata Bagoes.
Salah seorang PHL, Hendri Sam, mengucapkan terimakasih atas paket Sembako dari pemerintah tersebut.
“Terimakasih atas bantuan dan perhatian dari pemerintah melalui Kapolres Malang, AKBP Bagoes Wibisono. Semoga bantuan ini bermanfaat buat kita semua,” ujar Hendri.
Hendri menambahkan, pembagian Sembako ini belum pernah terjadi selama 10 tahunan ini.
“Sudah 10 tahun lebih baru kali ini kami merasa diperhatikan. Kami semua jadi bersemangat,” kata Hendri.
Hal senada turut disampaikan oleh, Jadi SSos, atas diterimanya bantuan (Sembako) tersebut.
“Terimakasih atas bantuan dari pemerintah melalui Pak Kapolres. Semoga Pak Kapolres sehat selalu,” tutur Jadi. Sebelumnya Kapolres Malang, AKBP Bagoes Wibisono, juga turut menyalurkan paket Sembako kepada warga dan wartawan. Hingga kini Polres Malang telah menyalurkan sekitar 52 ton beras dari pemerintah Pusat. (ed2)
- Hukum & Kriminal4 minggu
Jalan Damai Dugaan Penganiayaan Terhadap Santri Tak Ada Solusi, Keluarga Korban Bersiap Lanjutkan Perkara
- Kabupaten Malang4 minggu
Plt Bupati Malang, Dirjen Ketenaga Listrik, PT PLN dan Anggota DPR RI Penyalaan Pertama Program BPBL
- Kabupaten Malang4 minggu
Diskominfo Kabupaten Malang Raih Penghargaan Kategori Video Kreatif di Ajang JPRA 2024
- Kabupaten Malang4 minggu
Dukung Ketahanan Pangan, Plt Bupati Malang Lakukan Gerakan Tanam Padi di Pakisaji
- Kabupaten Malang3 minggu
Panen Garam dan Launching Paduka Ganessa, Plt Bupati Malang Apresiasi Langkah Maju Maksimalkan Potensi
- Kabupaten Malang3 minggu
Hari Sumpah Pemuda, Plt Bupati Didik Serahkan Enam Penghargaan Kategori Pemuda Pelopor
- Hukum & Kriminal3 minggu
Dugaan Penganiayaan Santri, Penasehat Hukum Korban Desak Terlapor Diproses Hukum
- Kabupaten Malang3 minggu
Peduli Kesehatan Pegawai, Dinkes Kabupaten Malang Gelar Skrining Faktor Resiko PTM untuk ASN