SEKITAR KITA

UMKM Merah Putih bersama FKS Jabung Malang Gelar Pelatihan Ecoprint dan Pengolahan Daging Ayam

Diterbitkan

-

Memontum Malang – Dalam rangka Peningkatan Ekonomi Nasional (PEN), UMKM Merah Putih bersama Forum Keserasian Sosial (FKS) Desa Jabung mengadakan ‘Pelatihan Ecoprint & Pengolahan Daging Ayam’. Kegiatan ini, terpusat di Basecamp UMKM Merah Putih, Desa Jabung, Kecamatan Jabung, Kabupaten Malang, Sabtu (06/11/2021).

Ketua UMKM Merah Putih, Sutrisno Abdi, mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menjaring kader-kader baru yang komitmen serta potensial untuk mengisi otlet-otlet yang tersedia. “Di sini ibaratnya seleksi. Dari 30 orang yang mengikuti pelatihan ini, kami berharap nantinya akan muncul beberapa orang yang tahan banting untuk nantinya menjadi pelaku-pelaku UKM yang ada,” kata Sutrisno Abdi kepada Memontum.com

Baca juga:

Cipeng-sapaan akrab Sutrisno Abdi mengatakan, bahwa agenda pelatihan ini hanya dilakukan selama satu hari. Namun, nantinya akan berkelanjutan melalui rencana tindak lanjut yang telah disiapkan.

“Semoga ilmu dalam pelatihan ini dapat diserap dengan baik oleh peserta. Sehingga, nantinya mereka dapat membantu perekonomian keluarganya masing-masing dalam bentuk UKM yang ada,” terangnya.

Sedangkan Kepala Bidang (Kabid) Perlindungan dan Jaminan Sosial Dinas Sosial Kabupaten Malang, Titik Punti Astutik, dalam kesempatan yang sama mengatakan bahwa program tersebut merupakan program dari Kemensos untuk pemberdayaan eks napiter yang bersinergi dengan BNPT. “Eks napiter yang sudah NKRI diberdayakan dan diberi bantuan untuk berwirausaha dengan baik melalui UMKM yang ada,” ucap Titik Punti Astutik.

Advertisement

Titik-sapaannya menyampaikan bahwa harapan besar dari program ini yakni dapat menghilangkan stigma buruk yang berkembang dimasyarakat. “Sesungguhnya eks napiter ini masih berguna dan bisa bermanfaat. Semoga dengan adanya pelatihan ini masyarakat juga bisa meningkatkan potensinya melalui perekonomian yang ada,” tambahnya.

Sedangkan Kepala Desa Jabung, Anik Sri Hartatik, mengatakan rasa syukurnya dengan adanya pelatihan ini. “Alhamdulillah, pelatihan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat kami untuk mengembangkan diri serta meningkatkan UMKM yang ada di desa,” tutur Anik.

Dirinya juga mengatakan, bahwa di Desa Jabung sampai saat ini sudah terdapat beberapa UMKM diantaranya yakni batik tulis, kerajinan topeng, serta home industri lainnya. (cw1/sit)

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas