Kabupaten Malang

Maksimalkan Penjaringan Pembangunan Prioritas Daerah, Bupati Malang Hadiri Musrenbang di Singosari dan Lawang

Diterbitkan

-

Maksimalkan Penjaringan Pembangunan Prioritas Daerah, Bupati Malang Hadiri Musrenbang di Singosari dan Lawang

Memontum Malang – Bupati Malang, HM Sanusi, membuka kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang, Senin (13/02/2023) pagi. Musrenbang yang dilaksanakan di Pendopo Kecamatan Singosari, ini dihadiri oleh para Kepala OPD terkait, Muspika Kecamatan Singosari, Perangkat Desa/Kelurahan se- Kecamatan Singosari.

Camat Singosari, Agus Suliono, menyampaikan bahwa musyawarah perencanaan pembangunan kecamatan merupakan forum musyawarah tahunan untuk pemangku kepentingan tingkat kecamatan. Tujuannya, untuk menampung informasi dan masukan program kegiatan prioritas pembangunan di wilayah kecamatan hasil dari Musrenbang tingkat desa.

“Musrenbang juga dilaksanakan dalam rangka sinkronisasi perencanaan dari tingkat dusun, desa dan kelurahan, kecamatan, kabupaten, provinsi, regional hingga nasional. Begitu juga sebaliknya dari tingkat pusat hingga daerah,” kata Camat Singosari.

Sementara itu, Bupati Malang, HM Sanusi dalam sambutannya mengapresiasi seluruh pihak yang telah berkontribusi terhadap pelaksanaan Musrenbang di Kecamatan Singosari. Dirinya berharap dengan dilaksanakannya forum ini, akan dapat memberikan manfaat yang besar terhadap penyelenggaraan pemerintahan maupun layanan terhadap seluruh lapisan masyarakat Kecamatan Singosari juga Kabupaten Malang pada umumnya.

“Kehadiran dalam forum ini, memiliki arti penting dalam upaya memaksimalkan penjaringan aspirasi, sekaligus menginventarisir permasalahan-permasalahan riil yang terjadi di Kabupaten Malang, khususnya di wilayah Kecamatan Singosari yang didasarkan pada masukan dari desa/kelurahan,” kata Bupati Malang.

Advertisement

Baca juga :

Dijelaskannya, bahwa Musrenbang merupakan forum musyawarah antar pemangku kepentingan guna membahas dan menyepakati langkah-langkah penanganan terhadap pelaksanaan program prioritas.

Utamanya terkait dengan kegiatan yang telah tercantum dalam daftar usulan rencana kegiatan pembangunan desa dan kelurahan, ke dalam daftar usulan rencana kegiatan pembangunan Kecamatan. Dimana program dan kegiatan tersebut, juga harus diintegrasikan dengan prioritas pembangunan pada skala pemerintah daerah yang dalam hal ini Kabupaten Malang.

“Melalui kegiatan Musrenbang ini, diharapkan dapat menjadi sarana untuk memperkuat koordinasi antar perangkat daerah, meningkatkan kolaborasi antara Pemerintah Kabupaten Malang dengan seluruh pemangku kepentingan. Sehingga diharapkan dapat memberikan solusi dan melahirkan perencanaan yang lebih strategis, sinergis dan tepat sasaran,” ujar Bupati Malang.

Sama halnya dengan Kecamatan Singosari, Bupati Malang, HM Sanusi, juga membuka Musrenbang di Kecamatan Lawang. Musrenbang yang dilaksanakan di Pendopo Kecamatan Lawang ini turut dihadiri oleh Muspika Kecamatan Lawang dan Perangkat Desa/Kelurahan se-Kecamatan Lawang.

Dalam hal ini, keterlibatan masyarakat sangat diperlukan dalam perencanaan pembangunan agar kebijakan yang dihasilkan akan lebih tepat sasaran. Sebagai negara demokrasi, tentunya partisipasi publik dalam suatu proses penyusunan kebijakan pembangunan merupakan wujud kolaborasi yang baik antara masyarakat dengan pemerintah, sehingga ke depannya dapat menghasilkan perencanaan yang membawa manfaat untuk semua pihak. (pro/gie)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas