Kabupaten Malang

Empat Puskesmas di Wilayah Dinkes Kabupaten Malang Dialokasikan Rehab hingga Rp 1,3 Miliar

Diterbitkan

-

Memontum Malang – Sejumlah Puskesmas dan Puskesmas Pembantu (Pustu) di wilayah Kabupaten Malang, untuk tahun 2023 ini, mendapat perhatian rehab dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Malang. Selain rehab ringan terhadap 25 Puskesmas dan Pustu, Dinkes juga mengalokasikan anggaran rehab berat.

Dari data yang diperoleh, ada sedikitnya empat Puskesmas yang mendapat alokasi rehab berat. Adapun anggaran rehab yang diberikan, yaitu mulai Pagu Rp 1,1 miliar hingga Rp 1,3 miliar.

Beberapa Puskesmas itu, diantaranya seperti Puskesmas Wagir (kecamatan, red) yang mendapatkan Pagu senilai Rp 1,250 miliar. Kemudian, ada Puskesmas Bantur senilai Rp 1,383 miliar, Puskesmas Ampelgading senilai Rp 1,340 miliar dan rehab Puskesmas Ngajum senilai Rp 1,1 miliar.

Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kabupaten Malang, drg Wiyanto Wijoyo, saat dikonfirmasi membenarkan mengenai sejumlah alokasi dana untuk rehab tersebut. Mengenai besaran angka, disesuaikan dengan kebutuhan di lapangan. Hanya saja, untuk penganggaran memang dilakukan dari dinas.

Baca juga :

Advertisement

“Untuk angka-angka rehabnya, saya tidak hafal. Namun, memang ada rehab Puskesmas di tahun ini. Semua disesuaikan dengan kebutuhan di lapangan,” kata Wiyanto, Selasa (14/11/2023) tadi.

Ditambahkannya, melalui anggaran rehab yang diberikan itu, diharapkan akan mampu meningkatkan layanan untuk masyarakat. Sehingga, masyarakat kabupaten benar-benar akan menikmati sejumlah layanan di Puskesmas.

“Ini untuk peningkatan pelayanan. Sehingga, kesehatan masyarakat terlayani,” imbuhnya.

Disinggung mengenai titik berat rehab yang dilakukan, Wiyanto menjelaskan, jika dirinya secara rinci tidak paham. Hanya saja, semua di lihat dari kebutuhan di masing-masing lokasi.

“Untuk perinciannya, itu bisa konfirmasi ulang ke Sekretaris Dinas. Yang jelas, semua disesuaikan dengan kebutuhan,” lanjutnya. (sit)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas