Kabupaten Malang
Apresiasi Delapan Finalis Duta Pemuda, Wabup Malang Harapkan Kontribusi Pemuda Lebih Nyata
Memontum Malang – Pemkab Malang melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Malang, memberikan apresiasi kepada delapan orang finalis terpilih dari Kabupaten Malang yang mengikuti Duta Pemuda Kabupaten Malang 2021, Senin (22/11/2021).
Kepala Dispora Kabupaten Malang, M Nazarudin Selian Hasan, menceritakan bahwa pihaknya telah menyeleksi 50 peserta Pemilihan Duta Pemuda Kabupaten Malang tahun 2021. Dari 50 peserta yang sudah menjalani berbagai seleksi mulai dari tes tertulis dan tes wawasan kebangsaan, sosial budaya, bahasa asing, wawasan pariwisata, minat dan bakat, serta tes kesehatan, akhirnya terpilih delapan orang pemuda yang lolos ke final.
Nazar menjelaskan, bahwa seleksi tersebut dilakukan dengan harapan peserta yang juara, nantinya dapat mengangkat potensi yang ada didaerahnya masing-masing. Termasuk, potensi yang ada di Kabupaten Malang.
“Selain memberikan anugerah Duta Pemuda, Pemerintah Kabupaten Malang juga memberikan penghargaan terhadap pemuda pelopor yang telah berhasil membuat terobosan dan inovasi dengan memanfaatkan potensi yang ada untuk membangun daerahnya,” imbuhnya.
Baca juga :
- Plh Sekda Malang Dikukuhkan sebagai Ketua DP Korpri Kabupaten Malang Antar Waktu
- Tumbuhkan Kesadaran Budaya, Plt Bupati Malang Buka Lomba Lukis Kreasi Budaya Bimantara Indonesia
- Plt Bupati Malang Sosialisikan Rencana RPJPD 2025-2045
- Tingkatkan Dukungan Promosi Kesehatan, Dinkes Kabupaten Malang Gelar Workshop Advokasi Lintas Sektor
- Pembinaan dan Pengawasan Administrasi Pemdes, Plt Bupati Malang Minta BPD Ikuti Dinamika
Wakil Bupati Malang, H Didik Gatot Subroto, yang dalam kesempatan itu hadir, mengatakan bahwa di era globalilasi ini peran pemuda harus mendapatkan ruang yang lebih luas. “Duta Pemuda ini bisa menjadi sebuah refleksi dan motivasi bagi para pemuda lainnya untuk bisa memaksimalkan berbagai potensi untuk ikut berkontribusi terhadap pembangunan di Kabupaten Malang,” ujar Didik.
Dirinya juga mengatakan, bahwa pemuda merupakan aset bangsa yang harus diperhatikan serta didorong untuk kemajuan perbaikan. “Pemuda ini juga sebagai agen perubahan, agen pembaharuan, agen pembangunan, dan agen pendidikan,” terang Wabup Malang.
Didik berharap, ke depan pemuda Kabupaten Malang dapat menangkap setiap perkembangan zaman. “Saya berharap di era digitalilasi ini, para pemuda tidak boleh sampai tertinggal dengan perubahan zaman. Selain itu saya juga berharap besar pemuda saat ini bisa membuat kesuksesan pembangunan di Kabupaten Malang,” paparnya. (cw1/sit)
- Hukum & Kriminal4 minggu
Jalan Damai Dugaan Penganiayaan Terhadap Santri Tak Ada Solusi, Keluarga Korban Bersiap Lanjutkan Perkara
- Kabupaten Malang4 minggu
Plt Bupati Malang, Dirjen Ketenaga Listrik, PT PLN dan Anggota DPR RI Penyalaan Pertama Program BPBL
- Kabupaten Malang4 minggu
Diskominfo Kabupaten Malang Raih Penghargaan Kategori Video Kreatif di Ajang JPRA 2024
- Kabupaten Malang4 minggu
Dukung Ketahanan Pangan, Plt Bupati Malang Lakukan Gerakan Tanam Padi di Pakisaji
- Kabupaten Malang3 minggu
Panen Garam dan Launching Paduka Ganessa, Plt Bupati Malang Apresiasi Langkah Maju Maksimalkan Potensi
- Kabupaten Malang3 minggu
Hari Sumpah Pemuda, Plt Bupati Didik Serahkan Enam Penghargaan Kategori Pemuda Pelopor
- Hukum & Kriminal3 minggu
Dugaan Penganiayaan Santri, Penasehat Hukum Korban Desak Terlapor Diproses Hukum
- Kabupaten Malang3 minggu
Peduli Kesehatan Pegawai, Dinkes Kabupaten Malang Gelar Skrining Faktor Resiko PTM untuk ASN