SEKITAR KITA
BMKG Surabaya Ingatkan Nelayan di Pesisir Selatan Jatim Tak Melaut, Ketinggian Ombak hingga 5 Meter
Memontum Malang – BMKG Maritim Tanjungperak Surabaya, meminta kepada nelayan yang biasa beraktifitas di pesisir Selatan Jawa Timur, untuk tidak beraktifitas di laut sementara waktu. Himbauan ini disampaikan, karena pesisir Selatan Jawa, tengah terjadi angin Muson Timur.
“Berdasarkan pantauan kita saat ini, di Selatan Jawa Timur angin timur-nya sedang kencang. Karena itu, berdampak pula pada tingginya gelombang air laut yang kisarannya bisa mencapai 4 sampai 5 meter di laut lepas,” kata Kepala Stasiun BMKG Maritim Tanjungperak Surabaya, Fajar Setiawan, saat dihubungi Memontum.com, Jumat (13/08) tadi.
Baca juga:
Ditambahkan Fajar, tinggi gelombang air laut di Jawa Timur bagian Selatan, relatif hampir sama. Termasuk, tidak berdampak pada timbulnya tsunami.
“Kalau ketinggiannya relatif sama, mulai dari Pacitan hingga Banyuwangi bagian Selatan, sama. Tingginya gelombang air laut ini, juga tidak akan berdampak tsunami. Karena, hanya angin kencang yang kita sebut juga Angin Muson Timur dan bukan karena gempa di laut,” imbuhnya.
Meski begitu, pihaknya tetap menghimbau, agar warga di Selatan Jawa Timur, tetap waspada akan tingginya gelombang ini. “Dan kami juga menghimbau, agar para nelayan tidak melaut dahulu demi keamanan bersama. Kondisi ini kami perkirakan akan berlangsung hingga tanggal 15 Agustus,” terang Fajar. (cw1/sit)
- Hukum & Kriminal4 minggu
Jalan Damai Dugaan Penganiayaan Terhadap Santri Tak Ada Solusi, Keluarga Korban Bersiap Lanjutkan Perkara
- Kabupaten Malang4 minggu
Plt Bupati Malang, Dirjen Ketenaga Listrik, PT PLN dan Anggota DPR RI Penyalaan Pertama Program BPBL
- Kabupaten Malang4 minggu
Diskominfo Kabupaten Malang Raih Penghargaan Kategori Video Kreatif di Ajang JPRA 2024
- Kabupaten Malang4 minggu
Dukung Ketahanan Pangan, Plt Bupati Malang Lakukan Gerakan Tanam Padi di Pakisaji
- Kabupaten Malang3 minggu
Panen Garam dan Launching Paduka Ganessa, Plt Bupati Malang Apresiasi Langkah Maju Maksimalkan Potensi
- Kabupaten Malang3 minggu
Hari Sumpah Pemuda, Plt Bupati Didik Serahkan Enam Penghargaan Kategori Pemuda Pelopor
- Hukum & Kriminal3 minggu
Dugaan Penganiayaan Santri, Penasehat Hukum Korban Desak Terlapor Diproses Hukum
- Kabupaten Malang3 minggu
Peduli Kesehatan Pegawai, Dinkes Kabupaten Malang Gelar Skrining Faktor Resiko PTM untuk ASN