Kabupaten Malang

Gubernur Jatim bersama Bupati Malang Hadiri Syukuran Nelayan dan Petik Laut Sendang Biru

Diterbitkan

-

Gubernur Jatim bersama Bupati Malang Hadiri Syukuran Nelayan dan Petik Laut Sendang Biru

Memontum Malang – Gubernur Jawa Timur, Hj Khofifah Indar Parawansa bersama Bupati Malang, HM Sanusi, menghadiri Syukuran Nelayan dan Petik Laut Sendang Biru, Desa Tambakrejo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang, Selasa (27/09/2022) tadi.

Syukuran Nelayan dan Petik Laut ini, merupakan bentuk rasa syukur warga masyarakat Desa Tambakrejo kepada Allah SWT atas berkah yang telah diberikan. Perlu diketahui, bahwa tradisi syukuran nelayan ini merupakan agenda tahunan yang sempat tidak digelar selama pandemi Covid-19, yang terjadi sejak tahun 2019.

Dalam kesempatan ini, Pemerintah Provinsi Jawa Timur juga memberikan bantuan sosial dalam rangka menunjang peningkatan perekonomian nelayan, khususnya nelayan Sendang Biru. Bantuan tersebut meliputi surat izin penangkapan ikan, surat kelaikan kapal, bantuan hibah sarana alat perkapalan dan bantuan hibah perahu.

“Semoga bantuan berupa perahu 1 unit, mesin kuras 25 unit, alkon 25 unit, jaring dayang 128 unit. Diharapkan ini bermanfaat bagi warga masyarakat Desa Tambakrejo,” kata Gubernur Khofifah.

Dirinya juga berharap, seluruh nelayan di Sendang Biru dapat mendapatkan berkah dari kegiatan syukuran yang terselenggara tersebut. “Semoga syukuran ini menjadi berkah bagi para nelayan,” tambahnya.

Advertisement

Baca juga :

Sementara itu, Bupati Malang, HM Sanusi, menyampaikan bahwa khasanah kekayaan bahari di wilayah Pesisir Pantai Selatan ini merupakan anugerah yang tidak terhingga yang telah dikaruniakan Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa kepada seluruh masyarakat di Kabupaten Malang.

“Oleh karenanya, patutlah kiranya kita menjaga pemberian tersebut dengan mengimplementasikan rasa syukur melalui kegiatan yang memberikan kemaslahatan bagi masyarakat secara luas,” ujar Bupati Sanusi.

Dirinya juga berharap komoditas hasil laut di Sendang Biru seperti halnya komoditas ekspor, seperti tuna sirip kuning, albakora, cakalang, marlin dan lain sebagainya, merupakan tanggung jawab bersama baik Pemerintah Kabupaten Malang dan seluruh stakeholder pengelola untuk mengembangkan potensi yang ada.

“Manfaatkan dan kembangkan potensi ini sebagai modal untuk meningkatkan kesejahteraan bagi masyarakat sekitar. Bersama-sama dengan aparat yang bertugas di wilayah perairan Sendang Biru, mari kita jaga stabilitas keamanan laut yang berada di wilayah administratif Kabupaten Malang,” terangnya.

Sebagai informasi dalam kegiatan ini turut hadir mendampingi diantaranya Anggota DPRD Provinsi Jawa Timur, H Gunawan, Komandan Lanal Malang Kolonel Laut (KH/W), Dewi Lestari, Kapolres Malang, AKBP Ferli Hidayat, Dandim 0818 Malang-Batu, Letkol Inf Taufik Hidayat dan Muspika. (cw1/gie)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas