Kabupaten Malang

Hadiri Pengukuhan Pengurus PPAD, Bupati Sanusi Ajak Bersinergi Bangun Kabupaten Malang

Diterbitkan

-

Memontum Malang – Bupati Malang, HM Sanusi, menghadiri Pengukuhan dan Pengesahan Pengurus Persatuan Purnawirawan TNI-AD (PPAD) Kabupaten Malang-Batu dengan masa bakti 2023-2028 di Pendopo Agung Kabupaten Malang, Rabu (21/06/2023) pagi. Hadir dalam kesempatan itu, jajaran Forkopimda Kabupaten Malang-Batu, Kepala Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Malang, Ketua PPAD Kabupaten Malang-Batu, Moch Suyanto, beserta pengurus, serta para Ketua KBT yakni PEPABRI, PERIP, LVRI, PIVERI, PPAD, PPM, FKPPI, PP-AL, PP-AU dan PP-Polri.

Pengukuhan Pengurus Persatuan Purnawirawan TNI-AD, ini merupakan momentum bagi para purnawirawan untuk mengemban tugas dan tanggung jawab yang baru. Amanat ini, tidak terlepas dari bukti kepercayaan yang diberikan oleh para anggota organisasi, sekaligus bentuk penghargaan atas pengabdian dan dedikasi selama bertugas sebagai prajurit dalam Matra Angkatan Darat.

“Atas nama pribadi juga Pemerintah Kabupaten Malang, pertama-tama saya menyampaikan selamat dan sukses atas dikukuhkannya pengurus Persatuan Purnawirawan TNI-AD. Semoga kepemimpinan dan kepengurusan yang baru, dapat mengemban tugas secara amanah. Sehingga memberikan sumbangsih ke arah yang lebih positif, baik bagi organisasi maupun Kabupaten Malang,” kata Bupati Malang.

Baca juga:

Dirinya juga mengatakan, bahwa PPAD memiliki peran yang penting dalam memperkuat solidaritas dan persatuan antara para purnawirawan. Melalui organisasi ini, diharapkan dapat saling memelihara hubungan serta membangun ikatan yang erat antara para pengurus, anggota juga Pemerintah Kabupaten Malang, sebagai mitra dalam pembangunan daerah.

“Saya juga ingin mengajak kepada seluruh jajaran pengurus dan anggota PPAD Kabupaten Malang-Batu untuk terus memperkuat jiwa korsa yang disertai semangat gotong royong dalam membangun daerah, bangsa dan negara. Dengan demikian, saudara sekalian akan menjadi kekuatan yang tak terbendung dalam menghadapi tantangan masa depan,” tambahnya.

Advertisement

Mengakhiri sambutan, Bupati Sanusi mengatakan bahwa ke depan PPAD akan terus berkembang dan semakin kuat di bawah kepengurusan yang baru. Bersama-sama dengan Pemerintah Kabupaten Malang, bekerja dengan penuh semangat dan dedikasi guna menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), serta memberikan kontribusi nyata bagi bangsa dan negara.

“Semoga Persatuan Purnawirawan TNI-AD Kabupaten Malang-Batu masa bhakti 2023-2028 yang dikukuhkan pada hari ini, dapat memberikan pengabdian yang terbaik. Sehingga, target dan capaian yang diraih nantinya akan memberikan dampak yang luas terhadap anggota juga masyarakat di Kabupaten Malang,” terangnya. (pro/gie)

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas