Kabupaten Malang
Kasus Covid-19 Terus Melandai, Dinas Kesehatan Kabupaten Malang Turunkan Permintaan Vaksin
Memontum Malang – Antisipasi penyebaran Covid-19, masih terus dilakukan Pemkab Malang, melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Malang. Hanya saja, untuk jumlahnya mengalami penurunan karena disesuaikan dengan permintaan.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Malang, drg Wiyanto Wijoyo, mengatakan bahwa dirinya sengaja mengurangi jumlah vaksin, karena disesuaikan dengan permintaan di masyarakat. Itu artinya, seiring melandainya kasus itu, permintaan masyarakat untuk vaksin juga sudah menurun.
“Kalau kita minta banyak, tapi tidak ada permintaan dari masyarakat, khawatirnya nanti jadi kadaluarsa. Sehingga untuk mengantisipasi itu, dilakukan penyesuaian,” kata Wiyanto, Selasa (06/06/2023) tadi.
Baca juga :
Ditambahkannya, untuk sementara ini jenis vaksin Covid-19 yang disediakan, yaitu jenis Indovac dan Inavac. Sementara untuk masa kadaluarsa dua jenis vaksin tersebut, itu juga tidak lama. Karenanya, perlu penyesuaian dengan permintaan masyarakat.
Secara keseluruhan, paparnya, Dinkes hanya mengajukan permintaan vaksin disesuaikan dengan kebutuhan. Itupun, jumlahnya terbatas atau tidak lebih dari 1.000 dosis. Sehingga, ketika tidak dibutuhkan atau digunakan, maka akan langsung dikembalikan.
“Kalau tidak terpakai atau kadaluarsa, maka kita kembalikan ke provinsi (Jatim, red) dengan disertai berita acara,” imbuhnya. (sit)
- Hukum & Kriminal4 minggu
Jalan Damai Dugaan Penganiayaan Terhadap Santri Tak Ada Solusi, Keluarga Korban Bersiap Lanjutkan Perkara
- Kabupaten Malang4 minggu
Plt Bupati Malang, Dirjen Ketenaga Listrik, PT PLN dan Anggota DPR RI Penyalaan Pertama Program BPBL
- Kabupaten Malang4 minggu
Diskominfo Kabupaten Malang Raih Penghargaan Kategori Video Kreatif di Ajang JPRA 2024
- Kabupaten Malang4 minggu
Dukung Ketahanan Pangan, Plt Bupati Malang Lakukan Gerakan Tanam Padi di Pakisaji
- Kabupaten Malang3 minggu
Panen Garam dan Launching Paduka Ganessa, Plt Bupati Malang Apresiasi Langkah Maju Maksimalkan Potensi
- Kabupaten Malang3 minggu
Hari Sumpah Pemuda, Plt Bupati Didik Serahkan Enam Penghargaan Kategori Pemuda Pelopor
- Hukum & Kriminal3 minggu
Dugaan Penganiayaan Santri, Penasehat Hukum Korban Desak Terlapor Diproses Hukum
- Kabupaten Malang3 minggu
Peduli Kesehatan Pegawai, Dinkes Kabupaten Malang Gelar Skrining Faktor Resiko PTM untuk ASN