Berita

MWC NU Turen Bakal Gelar HSN 2019 di Stadion Gunung Kembar

Diterbitkan

-

M Mihroh Zubaidi Ketua Panitia Pelaksana Upacara HSN. (Ist)
M Mihroh Zubaidi Ketua Panitia Pelaksana Upacara HSN. (Ist)

Memontum Malang – Majelis Wilayah Cabang (MWC) NU Kecamatan Turen Kabupaten Malang bakal menggelar upacara peringatan Hari Santri Nasional (HSN) ke-3 di stadion Gunung Kembar Kelurahan Turen Minggu (27/10/2019) mendatang.

M Mihroh Zubaidi Ketua Panitia pelaksana kegiatan menjelaskan, sebagai rangkaian acara HSN ini dimulai tanggal 17-19 Oktober 2019 mendatang seperti, kirab bendera, berlanjut Apel HSN.

Kemudian ada juga teater Resolusi jihat,Bazar UKM, pasar malam, kreasi santri, atraksi Pagar Nusa, donor darah, penganugrahan MWC NU Award, pengajian akbar, lomba tumpeng dan gerak jalan santai bersarung.

Tambah sosok yang akrab disapa Gus Zubaidi ini, upacara peringatan HSN nanti bakal diikuti oleh sekitar 3000 peserta yang terdiri dari 17 Pondok Pesantren se-wilayah Kecamatan Turen.Selain Forkopimda, acara tersebut juga bakal dihadiri langsung Bupati Malang HM Sanusi.

“Di usia hari santri yang ke-3 tahun ini diharapkan santri selalu bersinergi dengan pemerintah. Salah satu bukti bahwa santri dan kiai menjadi garda terdepan dalam menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), ” pungkasnya.  (sur/oso)

Advertisement

 

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas