Hukum & Kriminal
Polres Malang Bagikan Bansos untuk Pemulung, Becak dan PKL
Memontum Malang – Petugas Polres Malang terus bergerak meringankan beban masyarakat di masa pandemi Covid-19. Kali ini kembali petugas berikan bantuan paket Sembako kepada warga Kabupaten Malang, Jumat (14/01/2022).
Kabag Logistik Polres Malang, Kompol Cicik Darwati, mengatakan bahwa paket Sembako tersebut dibagikan bagi masyarakat yang kekurangan dan terdampak Covid-19 di wilayah Kabupaten Malang. “Dikala pandemi seperti ini, semua orang pasti terdampak,” ujar Kompol Cicik seusai memimpin pembagian Bansos.
Dirinya berharap, bantuan paket Sembako dapat membantu meringankan beban masyarakat yang kekurangan di Kabupaten Malang. “Kami akan berupaya melaksanakan kegiatan ini secara berkelanjutan,” ujarnya.
Baca juga :
- Plh Sekda Malang Dikukuhkan sebagai Ketua DP Korpri Kabupaten Malang Antar Waktu
- Tumbuhkan Kesadaran Budaya, Plt Bupati Malang Buka Lomba Lukis Kreasi Budaya Bimantara Indonesia
- Plt Bupati Malang Sosialisikan Rencana RPJPD 2025-2045
- Tingkatkan Dukungan Promosi Kesehatan, Dinkes Kabupaten Malang Gelar Workshop Advokasi Lintas Sektor
- Pembinaan dan Pengawasan Administrasi Pemdes, Plt Bupati Malang Minta BPD Ikuti Dinamika
Dalam kegiatan kali ini, terbagi menjadi tiga kelompok penyalur Bansos tersebut. “Dengan tujuan agar lebih efektif dan tepat sasaran,” lanjut Cicik. Petugas Polres Malang langsung turun ke lokasi membagikan Sembako tersebut kepada masyarakat yang membutuhkan.
Cicik menjelaskan bahwa sasaran pemberian Bansos kali ini adalah masyarakat di kampung pemulung, tukang becak dan pedagang kaki lima yang ada di wilayah Kepanjen.”Semoga kegiatan ini dapat terus berjalan. Kami juga memperdayakan Polsek jajaran untuk pemerataan,” ujarnya lagi. (hms/gie)
- Hukum & Kriminal4 minggu
Jalan Damai Dugaan Penganiayaan Terhadap Santri Tak Ada Solusi, Keluarga Korban Bersiap Lanjutkan Perkara
- Kabupaten Malang4 minggu
Plt Bupati Malang, Dirjen Ketenaga Listrik, PT PLN dan Anggota DPR RI Penyalaan Pertama Program BPBL
- Kabupaten Malang4 minggu
Diskominfo Kabupaten Malang Raih Penghargaan Kategori Video Kreatif di Ajang JPRA 2024
- Kabupaten Malang4 minggu
Dukung Ketahanan Pangan, Plt Bupati Malang Lakukan Gerakan Tanam Padi di Pakisaji
- Kabupaten Malang3 minggu
Panen Garam dan Launching Paduka Ganessa, Plt Bupati Malang Apresiasi Langkah Maju Maksimalkan Potensi
- Kabupaten Malang3 minggu
Hari Sumpah Pemuda, Plt Bupati Didik Serahkan Enam Penghargaan Kategori Pemuda Pelopor
- Hukum & Kriminal3 minggu
Dugaan Penganiayaan Santri, Penasehat Hukum Korban Desak Terlapor Diproses Hukum
- Kabupaten Malang3 minggu
Peduli Kesehatan Pegawai, Dinkes Kabupaten Malang Gelar Skrining Faktor Resiko PTM untuk ASN