SEKITAR KITA
Polres Malang Dapat Penghargaan Predikat A Dalam Pelayanan Prima 2020
Memontum Malang – Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) memberikan penghargaan predikat pelayanan publik kepada 12 Polres di Indonesia. Salah satunya Kapolres Malang sebagai pelayanan publik yang baik.
Penghargaan yang di raih merupakan hasil evaluasi dari Kemenpan-RB terhadap pelayanan publik lingkup Polres, Polresta, Polrestabes dan Polres Metro seluruh Indonesia tahun 2020.
Acara tersebut dihadiri Wakil Presiden RI, KH Ma’ruf Amin melalui Vidcon yang diikuti Menpan-RB Cahyo Kumolo, Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo, Pejabat tinggi Kepolisian serta Kapolda, Kapolres, Kapolresta lainnya, Selasa (16/02).
KH Ma’ruf Amin menyampailan, prestasi ini merupakan kepercayaan masyarakat terhadap pelayanan Polri, maka dari itu terus tingkatkan pelayanan dalam melayani masyarakat. Bagi Polres yang belum memperoleh penghargaan supaya bisa mengejar untuk meraih penghargaan.
Baca Juga: Kapolres Malang Raih Penghargaan Kapolda Jatim Awards 2021 Sebagai Juara Satwil Terbaik
“Kita harus membentuk Polri yang presisi dalam menjalankan tugas dan tanggungjawab kedepan sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat. Dalam situasi Covid seperti ini, berbagai kebijakan, langkah dan upaya yang kita lakukan harus berjalan dengan baik,” jelas Waki Presiden RI.
Kapolres Malang, AKBP Hendri Umar, menyampaikan penghargaan yang di dapat merupakan hasil kerjasama, koordinasi dan kolaborasi yg sangat sinergi dengan seluruh elemen masyarakat Kabupaten Malang.
Lanjutnya, Polres Malang tidak akan bisa berbuat banyak apabila tidak ada kebersamaan dan kerjasama yang sangat harmonis.
“Kepada Bapak Bupati Malang, Dandim 0818 Malang – Batu, Ketua Plt., PN, Ketua DPRD beserta seluruh Perwakilan Rakyat, Sekda dan teman OPD serta seluruh elemen masyarakat, organisasi kepemudaan, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda dan seluruh warga masyarakat Kabupaten Malang. Semoga kedepan hubungan ini terus semakin membaik, terus bergerak maju menuju Kabupaten Malang yang aman tentram dan bahagia,” ungkapnya
“Khusus kepada seluruh personel Polres Malang, terima kasih atas loyalitas dan dedikasi yang luar biasa dalam pelaksanaan tugas yang tanpa kenal lelah, semoga kita dapat mempertahankan apa yang telah kita raih, semoga kita dapat terus memberikan pengabdian terbaik kepada masyarakat yang ada di Kabupaten Malang,” ucapnya. (cw3/ed2)
- Hukum & Kriminal4 minggu
Jalan Damai Dugaan Penganiayaan Terhadap Santri Tak Ada Solusi, Keluarga Korban Bersiap Lanjutkan Perkara
- Kabupaten Malang4 minggu
Plt Bupati Malang, Dirjen Ketenaga Listrik, PT PLN dan Anggota DPR RI Penyalaan Pertama Program BPBL
- Kabupaten Malang4 minggu
Diskominfo Kabupaten Malang Raih Penghargaan Kategori Video Kreatif di Ajang JPRA 2024
- Kabupaten Malang4 minggu
Dukung Ketahanan Pangan, Plt Bupati Malang Lakukan Gerakan Tanam Padi di Pakisaji
- Kabupaten Malang3 minggu
Panen Garam dan Launching Paduka Ganessa, Plt Bupati Malang Apresiasi Langkah Maju Maksimalkan Potensi
- Kabupaten Malang3 minggu
Hari Sumpah Pemuda, Plt Bupati Didik Serahkan Enam Penghargaan Kategori Pemuda Pelopor
- Hukum & Kriminal3 minggu
Dugaan Penganiayaan Santri, Penasehat Hukum Korban Desak Terlapor Diproses Hukum
- Kabupaten Malang3 minggu
Peduli Kesehatan Pegawai, Dinkes Kabupaten Malang Gelar Skrining Faktor Resiko PTM untuk ASN