SEKITAR KITA
Polres Malang Gelar Rakor Pengamanan Peringatan Wafatnya Isa Almasih dan Paskah
Memontum Malang – Dalam rangka persiapan pengamanan kegiatan ibadah pada peringatan wafatnya Isa Almasih dan Paskah 2021 di wilayah Kabupaten Malang, jajaran Polres Malang gelar Rapat Koordinasi (Rakor) Sinergritas dan Kolaborasi terkait pengamanan kegiatan ibadah pada Kamis (01/04) tadi. Pelaksanaan kegiatan sendiri, digelar di Polres Malang, tepatnya di Ruang Sanika Satyawada.
Dalam kegiatan tersebut, hadir dan memimpin Rakor, Kapolres Malang, AKBP Hendri Umar. Turut hadir, Wakil Bupati Malang, Didik Gatot Subroto, Wakapolres Malang, Kasdim, Jajaran Kapolsek se wilayah Polres Malang, Kepala Kementerian Agama, Kepala MUI, Banser dan Pemuda Pancasila.
Kegiatan sinergitas dan solidaritas tersebut, dilakukan Polres Malang guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, yang sedang melaksanakan kegiatan ibadah di gereja-gereja. Termasuk, mengantisipasi adanya gangguan pada pelaksanaan ibadah tersebut.
Dalam sambutannya, AKBP Hendri Umar, menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini perlu kita laksanakan terkait dengan rencana pelaksanaan ibadah umat nasrani, yang akan melaksanakan perayaan Paskah. Di mana, kita para petugas wajib memberikan pengamanan penuh, untuk kelancaran kegiatan Paskah di Kabupaten Malang.
“Hal ini menjadi bagian penuh, mengingat banyak sekali isu-isu atau kejadian, di mana kami selaku Kapolres Malang, perlu untuk mengantisipasi dan memberikan pengamanan untuk saudara kita Umat Nasrani,” kata AKBP Hendri Umar.
Wabup Malang, dalam kesempatan itu mengucapan terima kasih dan menyambut baik, dengan adanya Rakor Sinergritas dan Kolaborasi ini. “Atas nama pemerintahan Kabupaten Malang, menghaturkan terima kasih yang tak terhingga. Baik itu kepada jajaran Kapolres dan Kodim. Ini sebuah harapan, bagaimana proses pelaksanaan Paskah bisa berjalan lancar. Tentunya, kami berharap Insyaallah, Malang kondusif,” kata Didik Gatot Subroto.
Rutinitas tahunan ini, dilakukan oleh Forkopimda Kabupaten Malang, dalam rangka menyambut perayaan Misa Paskah yang sedianya akan dilaksanakan mulai hari ini hingga hari Minggu. Dengan kegiatan ini, diharapkan tetap menjaga sinergitas dan komunikasi sehingga akan merasakan ibadah secara aman dan nyaman. (ed2)
- Hukum & Kriminal4 minggu
Jalan Damai Dugaan Penganiayaan Terhadap Santri Tak Ada Solusi, Keluarga Korban Bersiap Lanjutkan Perkara
- Kabupaten Malang4 minggu
Plt Bupati Malang, Dirjen Ketenaga Listrik, PT PLN dan Anggota DPR RI Penyalaan Pertama Program BPBL
- Kabupaten Malang4 minggu
Diskominfo Kabupaten Malang Raih Penghargaan Kategori Video Kreatif di Ajang JPRA 2024
- Kabupaten Malang4 minggu
Dukung Ketahanan Pangan, Plt Bupati Malang Lakukan Gerakan Tanam Padi di Pakisaji
- Kabupaten Malang3 minggu
Panen Garam dan Launching Paduka Ganessa, Plt Bupati Malang Apresiasi Langkah Maju Maksimalkan Potensi
- Kabupaten Malang3 minggu
Hari Sumpah Pemuda, Plt Bupati Didik Serahkan Enam Penghargaan Kategori Pemuda Pelopor
- Hukum & Kriminal3 minggu
Dugaan Penganiayaan Santri, Penasehat Hukum Korban Desak Terlapor Diproses Hukum
- Kabupaten Malang3 minggu
Peduli Kesehatan Pegawai, Dinkes Kabupaten Malang Gelar Skrining Faktor Resiko PTM untuk ASN