Hukum & Kriminal
Sambut HUT Ke-74 Polwan, Polres Malang Gelar Baksos untuk Masyarakat
Memontum Malang – Sebagai bentuk kepedulian Kepolisian terhadap masyarakat, Polres Malang menggelar bakti sosial sambut Hari Jadi Ke-74 Polisi Wanita (Polwan) RI tahun 2022. Bertajuk ‘Polri yang Presisi, Polwan Siap Mendukung Pemulihan Ekonomi dan Reformasi Struktural untuk Mewujudkan Indonesia Tangguh Indonesia Tumbuh’, pelaksanaan digelar di Halaman Mapolres Malang, Selasa (02/08/2022) tadi.
Seperti diketahui bersama, bahwa peringatan Hari Jadi Polwan RI ini nantinya akan diperingati setiap tanggal 1 September. Maka dalam rangka menyambut Hari Jadi Polwan RI, Polres Malang telah menyiapkan beberapa rangkaian kegiatan seperti halnya bakti sosial dan bakti kesehatan.
“Dengan menerjunkan puluhan personel Polwan, kita berharap bisa menyukseskan jalannya kegiatan ini,” kata Kabag Ren Polres Malang, Kompol Nunung Anggraeni, saat mengambil apel kesiapan.
Baca juga :
- Plh Sekda Malang Dikukuhkan sebagai Ketua DP Korpri Kabupaten Malang Antar Waktu
- Tumbuhkan Kesadaran Budaya, Plt Bupati Malang Buka Lomba Lukis Kreasi Budaya Bimantara Indonesia
- Plt Bupati Malang Sosialisikan Rencana RPJPD 2025-2045
- Tingkatkan Dukungan Promosi Kesehatan, Dinkes Kabupaten Malang Gelar Workshop Advokasi Lintas Sektor
- Pembinaan dan Pengawasan Administrasi Pemdes, Plt Bupati Malang Minta BPD Ikuti Dinamika
Sementara itu, Kapolres Malang, AKBP Ferli Hidayat, berpesan agar terus berkarya dan berbuat baik. “Peringatan Hari Jadi Polwan ini diharapkan dapat menjadi penyemangat seluruh Polwan Indonesia, khususnya Polwan di jajaran Polres Malang untuk terus berkarya, mengabdi dan melayani masyarakat dengan sepenuh hati,” tutur AKBP Ferli Hidayat.
Dirinya berharap, paket bingkisan yang ada diharapkan dapat membantu perekonomian masyarakat, serta dapat menimbulkan kehangatan antara Polwan dan masyarakat. “Tetaplah bekerja sebagaimana mestinya anggota Polri, apapun pangkat dan jabatan rekan-rekan. Polwan memiliki peran yang sangat penting bagi institusi Polri ini,” terang AKBP Ferli.
Sebagai informasi, beberapa paket bingkisan yang tersedia, selanjutnya akan dibagikan jajaran Polwan ke beberapa titik di sekitar Mapolres Malang, diantaranya yakni anak tukang becak, Sipeltas, penjaga palang pintu Kereta Api (KA) dan lain sebagainya. (cw1/gie)
- Hukum & Kriminal4 minggu
Jalan Damai Dugaan Penganiayaan Terhadap Santri Tak Ada Solusi, Keluarga Korban Bersiap Lanjutkan Perkara
- Kabupaten Malang4 minggu
Plt Bupati Malang, Dirjen Ketenaga Listrik, PT PLN dan Anggota DPR RI Penyalaan Pertama Program BPBL
- Kabupaten Malang4 minggu
Diskominfo Kabupaten Malang Raih Penghargaan Kategori Video Kreatif di Ajang JPRA 2024
- Kabupaten Malang4 minggu
Dukung Ketahanan Pangan, Plt Bupati Malang Lakukan Gerakan Tanam Padi di Pakisaji
- Kabupaten Malang3 minggu
Panen Garam dan Launching Paduka Ganessa, Plt Bupati Malang Apresiasi Langkah Maju Maksimalkan Potensi
- Kabupaten Malang3 minggu
Hari Sumpah Pemuda, Plt Bupati Didik Serahkan Enam Penghargaan Kategori Pemuda Pelopor
- Hukum & Kriminal3 minggu
Dugaan Penganiayaan Santri, Penasehat Hukum Korban Desak Terlapor Diproses Hukum
- Kabupaten Malang3 minggu
Peduli Kesehatan Pegawai, Dinkes Kabupaten Malang Gelar Skrining Faktor Resiko PTM untuk ASN