Pemerintahan

Sanusi Tegaskan, Penataan Parkir Lebih Tertib

Diterbitkan

-

Kondisi Parkir di Depan Kantor BPJS Jl Panji Kepanjen. (ist)
Kondisi Parkir di Depan Kantor BPJS Jl Panji Kepanjen. (ist)

Memontum Malang – Bupati Malang Drs HM Sanusi MM dengan tegas mengintruksikan kepada Dinas Perhubungan agar lebih menertibkan penataan parkir.

Hal itu disampaikan Sanusi dalam kegiatan sosialisasi peraturan daerah nomor 10 tahun 2019 tentang penyelenggaraan perparkiran di Pendopo Kabupaten Malang, Jalan Panji Kepanjen, Rabu (29/1/2020) siang.

“Yang jelas, saya tidak akan izinkan jalan umum untuk dijadikan lahan parkir. Kedepan kita cari formula terbaik, agar yang parkir ini terlindungi, yang lewat di jalan bisa aman. Jangan pikirkan PAD (pendapatan asli daerah, red) dulu, yang pertama itu ketertiban masyarakat yang diutamakan,” tegas politisi Partai Kebangkitan Bangsa ini.

Dia juga menyayangkan terkait masih banyaknya sebagian ruas jalan yang digunakan untuk lahan parkir kendaraan.

“Saya ingin ketertiban dikedepankan. Sehingga yang parkir dan pengguna jalan itu tidak saling terganggu. Jalan umum, saya berharap itu tidak digunakan untuk parkir, karena itu tidak dibenarkan, bahkan rambu-rambu larangan parkir itu sudah ada. Tapi kok, masih ada kadang-kadang yang parkir di jalan. Lah ini yang menggangu jalan umum, utamanya jalan nasional. Saya minta, agar badan jalan itu tidak digunakan untuk parkir,” ungkapnya.

Advertisement

Bupati asal Desa Gondanglegi Kulon itupun tidak menampik jika lahan parkir saat ini memang terbatas.

“Saya berharap pengusaha atau perkantoran yang banyak menggunakan lahan parkir, itu yang nanti kita wajibkan untuk membuat lahan sendiri,” ulasnya.

Sementara itu,Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Malang, Hafi Lutfi menjelaskan bahwa, masalah parkir ini tidak semata-mata hanya berfokus pada PAD.

“Makanya tadi dikatakan pak Bupati, sekarang bukan hanya PAD yang perlu kita capai tapi juga ketertiban umum, terutama pemakai jalan,” kata Lutfi. (Sur/oso)

 

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas