Kota Malang
Semarakkan HUT Ke-35 Arema, Bupati Malang Instruksikan ASN dan Pegawai Gunakan Atribut Arema Selama Dua Hari
Memontum Malang – Seluruh ASN dan Pegawai Pemerintah Kabupaten Malang, wajib memakai atribut Arema FC saat bekerja. Kebijakan tersebut, sebagai bentuk memeriahkan hari ulang tahun klub sepak bola berjuluk Singo Edan.
Memakai atribut Arema bagi ASN tersebut, dipertegas dalam imbauan menggunakan pakaian beratribut Arema, Bupati Malang No: 003/ 6819/35.07.031/2022 yang terbit 9 Agustus 2022 lalu. Kewajiban memakai atribut Arema berlaku sejak 11 hingga 12 Agustus 2022 mendatang. Surat imbauan tersebut, dibenarkan oleh Bupati Malang saat dikonfirmasi Memontum.com.
“Sudah, mulai besok sudah ada edaran pakai atribut Arema, tanggal 11 hingga 12 Agustus. Jadi, sama kayak yang lain,” kata Bupati Sanusi seusai menghadiri Pembuatan Turnamen Esports Piala KSAD tahun 2022 di Pendopo Agung Kabupaten Malang, Rabu (10/08/2022) tadi.
Baca juga :
- Plt Bupati Didik Dorong Penguatan Bunda PAUD di Kabupaten Malang
- Optimalkan Jambore Satlinmas, Satpol PP Kabupaten Malang dan Bea Cukai Sosialisasi Gempur Rokok Ilegal
- Dugaan Penganiayaan Santri, Penasehat Hukum Korban Desak Terlapor Diproses Hukum
- Panen Garam dan Launching Paduka Ganessa, Plt Bupati Malang Apresiasi Langkah Maju Maksimalkan Potensi
- Satpol PP Kabupaten Malang dan Bea Cukai Gempur Rokok Ilegal Via Konser Seni Musik Malang Raya
Sesuai surat imbauan, tertulis dalam rangka meningkatkan solidaritas sesama warga Malang Raya dalam menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2022 yang bertepatan pula dengan HUT ke 35 Arema. Maka sebagai bentuk kebanggaan serta apresiasi atas prestasinya dalam bidang olahraga diimbau kepada seluruh ASN dan karyawan/ karyawati di lingkungan Pemerintah Kabupaten Malang untuk mengenakan pakaian beratribut Arema pada tanggal 11 sampai dengan 12 Agustus 2022. Perlu diketahui bersama bahwa tim berjuluk Singo Edan ini berdiri pada 11 Agustus 1987. (cw1/gie)
- Kabupaten Malang4 minggu
Screening Gratis dan Pola Hidup Sehat Jadi Bidikan Dinkes Kabupaten Malang dalam Optimalkan Kesehatan
- Kabupaten Malang4 minggu
Peningkatan Layanan Kesehatan Masyarakat, 14 Puskesmas dan Pustu di Kabupaten Malang Digelontor Rehab
- Kabupaten Malang3 minggu
Plt Bupati Malang Pimpin Upacara Hari Jadi Provinsi Jatim dari Pendopo Agung
- Kabupaten Malang2 minggu
Pemkab dan Bea Cukai Malang Gencarkan Sosialisasi Gempur Rokok Ilegal Via Kesenian Bantengan
- Kabupaten Malang2 minggu
Bea Cukai Malang, Pemkab Malang dan Forkopimda Musnahkan 6 Juta Batang Rokok dan Ratusan Liter Miras Ilegal
- Kabupaten Malang2 minggu
Plt Bupati Malang bersama Kemenkes Launching Integrasi Layanan Primer untuk 39 Puskesmas
- Kabupaten Malang3 minggu
Bersama Petani Lokal Menuju Pertanian Optimal, PT East West Seed bersama CPM Gelar Festival Panen Makmur
- Kabupaten Malang2 minggu
Transformasi Layanan Kesehatan Primer, Dinkes Kabupaten Malang Kick Off ILP di Pendopo Agung